Sports
Daftar Pemain Indonesia di BAC 2024, Bagas/Fikri dan Rinov/Pitha Wajib Tampil Apik
Olahraga, Bindo.id – Indonesia memastikan 14 wakilnya akan turun di Kejuaraan Asia, BANK OF NINGBO Badminton Asia Championships (BAC) pada 9-14 April 2024 di Ningbo, China. BAC merupakan turnamen grade 2 BWF. Turnamen ini setara dengan BWF World Tour Super 1000.
Terpantau melalui akun Instagram resmi PBSI @badminton.ina, seluruh atlet Indonesia sudah turun berlatih sekaligus mencoba lapangan di Ningbo Olympic Sports Centre Gymnasium, Senin (8/4).
Secara keseluruhan, komposisi wakil Indonesia di BAC 2024 diikuti oleh 3 tunggal putri, 2 tunggal putra, 2 ganda putri, 3 ganda putra, dan 4 ganda campuran.
Semula, Indonesia akan menurunkan 15 wakil. Namun, pasangan ganda putri andalan Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti memutuskan mundur dari ajang ini.
Eng Hian, Kepala Pelatih Ganda Putri Nasional Indonesia, dalam rilis resmi via PBSI (7/4) mengungkapkan alasan utamanya.
“Kami telah berkonsultasi dengan Medical Director Tim AdHoc PBSI, Prof Nicolaas C. Budhiparama dan dokter pelatnas lainnya. Direkomendasikan supaya Apri lebih fokus ke pemulihan kondisinya saja. Masih agak rawan jika dia diikutsertakan dalam BAC.”
Keputusan ini lantas menyisakan dua wakil saja dari sektor ganda putri Indonesia di ajang BAC 2024. Keduanya adalah Ribka Sugiarto/Lanny Tria Mayasari dan Rachel Allessya Rose/Meilysa Trias Puspitasari.
Sektor ganda putra Indonesia menurunkan kekuatan terbaiknya. Ada pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, dan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri.
Di sektor tunggal putra, Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting masih menjadi wakil utama Indonesia.
Sementara itu, di sektor tunggal putri, Indonesia menurunkan Gregoria Mariska Tunjung, Putri Kusuma Wardani, dan Ester Nurumi Tri Wardoyo.
Sektor ganda campuran Indonesia paling banyak menurunkan wakilnya. Tercatat ada empat pasangan yang akan bertanding.
Keempatnya adalah Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, Adnan Maulana/Nita Violina Marwah, dan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.
Misi Tampil All Out Bagas/Fikri dan Atlet Ganda Campuran Indonesia
Bagas/Fikri dan beberapa pemain ganda campuran Indonesia memiliki target besar di BAC 2024. Pasalnya, BAC menjadi ajang terakhir bagi para atlet untuk menambah perolehan poin kualifikasi menuju Olimpiade Paris 2024.
Sesuai regulasi, tiap negara hanya dapat mengirimkan 1 wakil di tiap sektor. Namun, jika ada 2 atlet dari satu negara yang berada di 8 besar perolehan poin ‘race to Olympic Paris’, maka keduanya otomatis lolos.
Di sektor ganda putra, Bagas/Fikri saat ini berada di urutan ke-9 dengan koleksi poin 72.179. Jika ingin lolos ke Olimpiade Paris mendampingi Fajar/Rian yang sudah lebih dulu mengamankan tiket ke olimpiade, maka Bagas/Fikri minimal harus mencapai babak semifinal di BAC 2024.
Opsi lain, minimal keduanya harus mendapatkan hasil lebih baik dari para rivalnya, yaitu Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi (China) dan Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taipei).
Nasib hampir serupa terjadi di sektor ganda campuran Indonesia. Saat ini Rinov/Pitha sudah berhasil mengumpulkan poin yang cukup untuk ikut berlaga di Olimpiade Paris 2024. Namun, posisi tersebut belum aman!
Jika tampil buruk dan lengah di BAC 2024, Rinov/Pitha sangat mungkin tersingkir oleh para rivalnya.
Terry Hee/Jessica Tan (Singapura), Rehan/Lisa (Indonesia), dan Dejan/Gloria (Indonesia) adalah rival terberat yang harus diwaspadai. Ketiganya berpeluang menyalip posisi Rinov/Pitha untuk berlaga di Olimpiade Paris.
Skenario terbaik untuk Rinov/Pitha mengamankan posisinya tentu dengan menembus babak final BAC 2024. Terbuka skenario lain, tetapi masih bergantung pada perolehan hasil dari pasangan ganda campuran lainnya.
Jadwal BAC 2024
Pencinta bulutangkis tanah air pastinya akan sangat menantikan hasil positif dari para wakil Indonesia di BAC 2024. Jadi, jangan melewatkan keseruan BAC 2024. Berikut jadwalnya:
Selasa, 9 April 2024 Babak Kualifikasi
Rabu, 10 April 2024 Babak pertama
Kamis, 11 April 2024 Babak kedua
Jumat, 12 April 2024 Perempat final
Sabtu, 13 April 2024 Semifinal
Minggu, 14 April 2024 Final
Seluruh wakil Indonesia akan langsung tampil di babak utama (R32) yang akan berlangsung mulai Rabu, 10 April 2024.
Tautan live score dan jadwal selengkapnya dapat dilihat di laman ini: Tournament Software.
Siaran langsung juga dapat disaksikan melalui channel SIN PO TV dan Youtube SIN PO TV sebagai official broadcaster.
Ikuti berita terkini dari BINDO di
Google News, YouTube, dan Dailymotion