Politik
Aktor Verrel Bramasta Gabung PAN, Ini Alasannya
Jakarta, Bindo.id – Aktor Verrel Bramasta telah resmi bergabung di Partai Amanat Nasional (PAN). Putra dari artis Venna Melinda tersebut mengungkapkan ada 3 alasan mengapa dirinya memilih untuk terjun ke dunia politik dan menjatuhkan pilihan untuk bergabung dengan PAN.
“Aku mau jelasin bahwa ada tiga alasan simple kenapa aku memutuskan untuk terjun ke dunia politik, padahal mungkin kalau teman-teman pikir belakangan ini kan aku lagi sibuk di dunia entertainment, sibuk main sinetron dan aku juga pikir aku lagi di masa-masa produktif aku, di mana lagi banyak projek, banyak karya-karya yang bisa aku lakuin di dunia entertainment. Cuman kalau pertanyaannya kenapa aku memilih untuk ikut berpolitik dan masuk partai politik, sebenarnya ada tiga,” tutur Verrel Bramasta di Kantor DPP PAN, Warung Buncit, Jakarta Selatan, Kamis (9/2/2023).
Berikut ini alasan Verrel terjun di dunia politik dan pilih gabung dengan PAN :
1. Ingin membantu lebih banyak orang.
Alasan pertama dirinya terjun ke dunia politik yaitu ingin membantu lebih banyak orang. Dia berpendapat tujuan tersebut akan tercapai ketika dirinya jadi seorang politikus.
“Yang pertama, karena aku tergerak ketika aku bisa membantu orang dan ketika aku menggunakan uang pribadi aku misalnya, mungkin temen-temen tahu, aku kalau sama temen, sama sahabat, sama keluarga, itu aku royal banget. Tapi skopnya ruang lingkup yang bisa aku bantu hanya sekadar di situ aja tapi ketika aku menjadi diplomat menjadi politisi, jumlah orang yang bisa aku bantu akan jauh lebih banyak lagi. Itu yang pertama,” ucapnya.
Harapan Verrel bisa salurkan aspirasi dari para generasi milenial dan generasi Z di dunia politik.
2. Sejak kecil lihat ibundanya kerjakan tugas sebagai politikus
Verrel mengatakan bahwa sejak kecil dirinya sudah terbiasa melihat tugas ibundanya yaitu Venna Melinda yang merupakan seorang politikus.
“Yang kedua, aku melihat mama dan papa di dunia politik dari aku kecil, kebetulan mama 10 tahun di DPR, papa adalah orang yang dulu membimbing mama masuk politik. Jadi dari kecil itu aku udah melihat mama kampanye, mama turun ketemu sama konstituen-konstituen, mama bisa membantu banyak orang, dan di situ kebahagian tersendiri yang aku lihat bahwa ketika kita bisa berguna dan bermanfaat untuk banyak orang itu ada suatu kepuasan dan kebahagiaan sendiri yang harganya itu tak ternilai gitu,” ungkapnya.
3. PAN dianggap sebagai partai sesuai dengan kriterianya
Verrel mengatakan alasan dirinya memilih PAN sebab dianggap sebagai partai yang bisa merangkul, membimbing, dan memfasilitasinya sebagai anak muda agar dapat terjun ke dunia politik.
“Jadi itu kenapa aku memutuskan untuk memilih PAN karena menurut aku PAN itu memberikan aku kesempatan, mungkin temen-temen di sini atau netizen juga yang berfikir apa sih background-nya, kenapa sih meremehkan gitu lho, apa sih Verrel kenapa tiba-tiba ke politik segala macam,” kata Verrel.
“Tapi itu sama sekali tidak aku rasakan sama PAN, sama Mas Eko sama Kak Putri, Bang Zul, Ketum PAN. Mereka malah sangat merangkul aku mereka men-support aku. Bahkan mereka yang akan mengajarkan dan akan membimbing aku nanti untuk ke depannya berpolitik itu seperti apa,” tandasnya.
Sumber : Ini Alasan Artis Verrel Bramasta Anak Venna Melinda Gabung PAN
Ikuti berita terkini dari BINDO di
Google News, YouTube, dan Dailymotion