Connect with us

Peristiwa

Suami Seleb TikTok Yang Maki Siswi Magang Di Probolinggo Kini Dicopot Dari Jabatannya Dan Jalani Sidang Kode Etik

Published

on

Seleb TikTok Luluk Nuril minta maaf atas perbuatannya yang memaki siswi magang di KDS Departement store [tribunnews]
Seleb TikTok Luluk Nuril minta maaf atas perbuatannya yang memaki siswi magang di KDS Departement store [tribunnews]

Jakarta, Bindo.id Bripka M Nuril Huda yang merupakan suami Luluk Nuril Seleb TikTok telah dicopot dari jabatannya serta terancam disidang etik.

Hal tersebut akibat dari video viral istrinya Luluk Nuril yang sedang memaki siswi magang di salah satu toko swalayan.

Kapolres Probolinggo, AKBP Wisnu Wardana menuturkan pihaknya akan memberi sanksi tegas untuk Bripka M Nuril Huda setelah ulah istrinya Luluk Nuril yang dinilai telah merugikan masyarakat.

“Kami akan copot dari jabatannya yang sekarang,” ujar Wisnu setelah mengadakan mediasi di SMKN 1 Kota Probolinggo, Rabu (6/9/2023).

Bripka M Nuril Huda sebelum dicopot menduduki jabatan sebagai Kanit Binmas Polsek Tiris.

Wisnu menuturkan setelah dicopot dari jabatannya, Bripka M Nuril Huda sementara akan ditempatkan di Polres Probolinggo.

Bripka M Nuril Huda juga akan disidang kode etik.

“Kami kembalikan ke Polres,” ujar Wisnu.

“Dan proses sidang kode etik sementara berjalan,” imbuhnya.

Sebelumnya, beredar video viral di TikTok, seleb TikTok bernama Luluk Nuril marah-marah kepada salah satu siswi yang sedang magang di Pusat Perbelanjaan KDS Probolinggo.

Video itu pertama kali diunggah oleh akunnya Luluk Nuril sendiri, namun akhirnya video tersebut dihapus.

Di rekaman video itu, terlihat Luluk Nuril sedang marah-marah kepada siswi magang sebab dianggap tak sopan.

“Kami tadi bilang nggak dibatalin, nggak dibatalin,” tutur Luluk di rekaman video tersebut.

“Kalau ngomong yang sopan ya, tak laporin kamu loh,” imbuhnya.

Video pendek tersebut seketika dibanjiri komentar oleh warganet.

Dalam komentar video itu ada yang pro, ada juga yang kontra.

Ada yang memberikan komentar mendukung Luluk Nuril dan ada pula yang mengecamnya.

Luluk Nuril merupakan seleb TikTok Probolinggo.

Usai kejadian memaki siswi magang, dirinya akhirnya meminta maaf.

Baca Juga  Meta Ajukan Izin Sosial Commerce, Namun Masih Tertahan

Permohonan maaf tersebut disampaikan setelah mediasi di SMKN 1 Kota Probolinggo, Rabu (6/9/2023).

SMKN 1 Kota Probolinggo merupakan tempat siswa itu bersekolah.

“Saya Luluk Nuril menyampaikan permohonan maaf kepada Kapolri, Kapolda Jatim, Kapolres Probolinggo, dan orang tua, guru pihak sekolah serta semua pihak atas apa yang telah dilakukan dalam bermedia sosial,” ujar Luluk dilansir dari akun Instagram Polres Probolinggo @polres_probolinggo, Rabu (6/9/2023).

Dirinya juga menyatakan akan lebih bijak lagi saat menggunakan sosial media.

Dalam mediasi kasus ini, Kapolres Probolinggo AKBP Wisnu Wardana menjadi pemimpin mediasi.

Wisnu hadir bersama anggotanya datang ke sekolah siswi tersebut.

Tidak hanya Kapolres beserta jajarannya saja, suami Luluk yaitu Bripka Nuril juga turut hadir dalam proses mediasi ini.

Lasmi yang merupakan orang tua siswi yang dimaki, menuturkan dirinya telah memaafkan Luluk.

“Saya juga telah memaafkan mbak Nuril (Luluk Nuril),” ujar Lasmi.

Lasmi menyampaikan permohonan maaf jika tindakan putrinya ada kesalahan ketika magang di KDS Departement store.

Kapolres Probolinggo, AKBP Wisnu Wardana menyampaikan ucapan terima kasih untuk semua pihak yang sudah bersama-sama menyelesaikan masalah ini lewat mediasi.

Wisnu juga meminta maaf atas nama pribadi maupun institusi Polri terkait peristiwa ini.

“Kami memohon maaf atas tindakan dari anggota kami beserta istri yang telah membuat permasalahan sehingga menjadi viral di dunia maya,” ujar Wisnu, dilansir dari liputan6.

Ikuti berita terkini dari BINDO di
Google News, YouTube, dan Dailymotion