Connect with us

Transportasi

Akibat 2 Kali Terjadi Longsor, Pemkot Minta PT KAI Selesaikan Perbaikan Jalan Batutulis Bogor

Published

on

Tebing di lahan proyek penataan kawasan Stasiun Batutulis longsor, Kamis sore (16/11/2023)
Tebing di lahan proyek penataan kawasan Stasiun Batutulis longsor, Kamis sore (16/11/2023)

Bogor, Bindo.id – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor, Jawa Barat meminta kepada PT KAI agar secepatnya menyelesaikan perbaikan longsor di Jl Raya Batutulis.

Sebab sudah 2 kali jalan itu mengalami longsor.

Titik longsor tersebut lokasinya berada sekitar 200 meter jelang Stasiun Batutulis. Longsor pertama terjadi di Maret lalu, sedangkan longsor yang kedua terjadi kemarin, Kamis (16/11/2023). Lokasi longsor terjadi pada titik yang sama.

“Jadi longsor ini kejadian yang kedua, kejadiannya di titik yang sama. Ini sudah pernah terjadi di bulan Maret lalu,” ungkap Kepala BPBD Kota Bogor Theofilo Patricinio Freitas, Jumat (17/11/2023).

Dia berpendapat pihak PT KAI langsung mengadajan perbaikan longsor yang terjadi pada bulan Maret lalu. Namun tebing kembali mengalami longsor sebelum perbaikan selesai.

“Teman-teman dari PT KAI sudah langsung mengerjakan kembali, cuma sepertinya belum rampung benar, masih dalam proses pengerjaan,” tutur Theofilo.

“Keburu hujan besar lagi, sehingga terjadi kembali longsor,” imbuhnya

Theofilo menuturkan pihaknya dan Dinas PUPR Kota Bogor telah melakukan koordinasi bersama PT KAI supaya perbaikan imbas longsor yang terjadi di Jalan Raya Batutulis dipercepat.

Sebab akses Jl Raya Batutulis menjadi jalur penting yang dilewati oleh warga Bogor bagian selatan, serta menjadi jalur alternatif menuju ke Sukabumi.

“Agar ambil langkah secepat mungkin untuk menormalisasi fisiknya. Karena ini kan akses jalan alternatif arah Pamoyanan dan Sukabumi,” ungkap Theofilo.

Di tempat yang sama, Kepala Dinas PUPR Kota Bogor Rena Da Frina menuturkan Jalan Raya Batutulis yang amblas akibat longsor adalah jalan yang dimiliki oleh Pemkot Bogor.

Perbaikan akan dilaksanakan oleh PT KAI lewat pihak pelaksana proyek pembangunan underpass Stasiun Batutulis.

Jadi pertama ini masuk pada ruas jalan Kota Bogor.

Baca Juga  Puncak Bogor Selalu Favorit Liburan Nataru, BPTJ Pasang Strategi ini

“Yang kedua, saat ini pun sebelum terjadinya longsor ini sedang ditangani (pembangunan Tebing Penahan Tanah) oleh PT KAI, karena ada rencana pembangunan membuat underpass,” papar Rena.

Rena menyebutkan saat ini pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan mereka bahwa mereka akan merampungkan pekerjaannya dan juga menangani longsornya.

Sebelumnya, tebing yang tingginya mencapai 20 meter berada di Jl Raya Batutulis atau sekitar 200 meter jelang Stasiun Batutulis, mengalami longsor kemarin sore. Kejadian tersebut menyebabkan badan jalan tergerus serta hanya dapat dilewati satu lajur kendaraan.

Satlantas Polresta Bogor Kota mengadakan rekayasa dengan memberlakukan sistem satu arah di Jl Batu Tulis akibat peristiwa longsor ini. Jl Raya Batutulis hanya dapat dilewati kendaraan dari arah Cipaku menuju ke Stasiun Batutulis dan Kota Bogor.

Sedangkan kendaraan dari arah Sukasari menuju ke Stasiun Batutulis-Cipaku-Sukabumi akan dialihkan lewat jalur BNR Bogor Selatan.

Ikuti berita terkini dari BINDO di
Google News, YouTube, dan Dailymotion