Connect with us

Transportasi

DAMRI Sediakan 5 Armada Dukung Program Safety Riding TJSL di Bandung

Published

on

Foto:istimewa/damri

Jakarta, Bindo.id – DAMRI bersinergi dengan BUMN untuk merealisasikan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Safety Riding sETuju #SelamatSampaiTujuan dengan memberikan fasilitas sarana transportasi bagi 250 siswa/i SMA/SMK/SLB di Kota Bandung.

Kegiatan tersebut diadakan pada Sabtu, 5 Agustus 2023 di Gedung Sasana Budaya Ganesha ITB Bandung, Jawa Barat mulai pukul 08.00 hingga 13.15 WIB.

DAMRI berkolaborasi dengan Jasa Marga, Jasa Raharja, BSI, PTPN, Mandiri, Telkom Indonesia, Defend ID, dan Pos Indonesia.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Menteri BUMN RI Erick Thohir, Direktur Utama Jasa Marga Adityawarman, Direktur Utama Jasa Raharja Rivan Achmad Purwantono, serta jajaran Direksi BUMN lainnya yang turut mendukung kolaborasi ini.

Plt. Corporate Secretary DAMRI Chrystian R. M Pohan menyatakan bahwa kegiatan TJSL ini bertujuan untuk menyadarkan generasi muda untuk berkendara secara aman.

“Program ini sangat bermanfaat untuk generasi muda agar saling menjaga keselamatan sesama pengguna jalan dengan mematuhi ketertiban di jalan,” tambahnya.

Selaras dengan tujuan kegiatan, peserta yang hadir dalam acara ini adalah Siswa/i SMA, SMK, dan SLB sebanyak kurang lebih 2000 orang dari 22 sekolah di sekitar wilayah Bandung dan Cimahi.

Mendukung program tersebut, sebanyak 5 armada bus yang disiapkan DAMRI untuk mengakomodasi siswa/i dari titik jemput sekolah menuju ke lokasi acara.

Adapun, di dalam tiap bus telah tersedia peralatan tanggap darurat dan dilengkapi dengan arahan _safety induction_ guna mendukung pelayanan DAMRI dengan memperhatikan aspek keamanan dan keselamatan.

DAMRI akan terus berkolaborasi antar BUMN dalam menjalankan sejumlah program TJSL untuk memberikan manfaat kepada masyarakat lebih besar dan lebih luas lagi.

“Ke depannya, DAMRI akan terus berinovasi untuk mengembangkan dan menjalankan program TJSL selaras dengan komitmennya untuk terus peduli terhadap lingkungan dan pemberdayaan masyarakat. Adapun, TJSL DAMRI memiliki program unggulan, yaitu penyediaan buku digital yang telah dimulai sejak tahun 2022 dan rencananya juga akan dikembangkan dan direalisasikan dalam waktu dekat,” tutup Pohan.

Baca Juga  DAMRI Launching Angkutan Bandara Soekarno Hatta-Mega City Bekasi

Untuk informasi lebih lanjut dapat mengunjungi media sosial DAMRI pada akun Instagram, Twitter, Facebook di @DamriIndonesia.(bas)

Ikuti berita terkini dari BINDO di
Google News, YouTube, dan Dailymotion