News
Kapolri Tunjuk Irjen Pol Rudi Setiawan Jadi Kapolda Jawa Barat
![Irjen Pol Rudi Setiawan jadi Kapolda Jawa Barat [tribunnews]](https://www.bindo.id/wp-content/uploads/2025/04/Irjen-Pol-Rudi-Setiawan-jadi-Kapolda-Jawa-Barat-a4f342a3.jpg)
Jakarta, Bindo.id – Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo telah menunjuk Irjen Pol Rudi Setiawan yang saat ini menduduki jabatan Deputi Bidang Penindakan di KPK sebagai Kapolda Jawa Barat.
Penunjukan ini sesuai dengan Surat Telegram Kapolri Nomor ST/688/IV/KEP./2025 tertanggal 13 Maret 2025 yang diteken oleh As SDM Polri Irjen Pol Anwar.
“Mutasi dan rotasi adalah proses alamiah di organisasi dalam rangka meningkatkan kinerja, tour of duty area,” ujar Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko pada keterangan resmi, Senin (14/4/2025).
Berikut ini daftar mutasi Polri :
- Irjen Pol Rudi akan menggantikan posisi Irjen Pol Akhmad Wiyagus yang dipromosikan menjadi Asisten Utama Bidang Operasi (Astamaops) Kapolri menggantikan Komjen Imam Sugianto.
- Komjen Imam disiapkan untuk penguasan di luar struktur.
- Komjen Pol Agung Setya Imam Effendi yang sebelumnya memperoleh penugasan luar struktur sebagai Wakil Kepala BIN akan menjadi Pati Bareskrim Polri.
- Irjen Pol Aries Syarief Hidayat yang sebelumnya menjabat sebagai Staf Ahli Bidang Sosial dan Budaya Kapolri akan menjadi Pati Staf Ahli dalam rangka pensiun.
- Brigjen Pol Kumbul Kusdwijanto Sudjadi yang saat ini menjabat sebagai Direktur Pembinaan Peran Serta Masyarakat KPK ditunjuk menjadi Staf Ahli Bidang Sosial dan Budaya Kapolri.
Ikuti berita terkini dari BINDO di
YouTube, dan Dailymotion