News
Lahan IKN Dijual Ke Investor Demi Kebut Investasi, Otorita Patok Harga Jualnya
IKN, Bindo.id – Presiden Joko Widodo (Jokowi) membuka opsi penjualan lahan di IKN yang akan ditawarkan pada investor.
Hal ini dilakukan Untuk mengakselerasi keran investasi di Ibu Kota Nusantara (IKN).
Pembukaan keran penjualan lahan bagi para investor ini sebagai salah satu dari 2 arahan Kepala Negara di rapat internal yang diselenggarakan di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (13/03/2024).
Menteri Pekerjaan Basuki Hadimuljono menuturkan Kepala Negara memberikan perintah supaya status lahan untuk investor segera ditetapkan.
“Kemudian juga tadi saran dari Bapak Menteri Investasi yang juga disepakati oleh Bapak Presiden, beli, jadi tanahnya dijual, harganya ditetapkan oleh Otorita (IKN), asal tidak melanggar aturan, itu juga kalimatnya beliau,” paparnya dilansir dari tayangan di kanal Youtube Sekretariat Presiden.
Arahan lain dari Jokowi yaitu menyediakan desk bagi pengaduan investor, serta mempersiapkan person in charge (PIC) yang berkomunikasi dengan investor.
Hal ini juga sebagai saran dari Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Bahlil Lahadalia, sesuai dengan pengalaman mempercepat investasi di Indonesia.
“Jadi apakah satu PIC untuk satu investor atau satu PIC untuk lima investor, atau satu PIC untuk sepuluh investor. Sehingga, investor itu bisa komunikasi intens dengan pejabat IKN itu yang namanya PIC itu,” ujar Basuki.
Basuki berpendapat kedua arahan tersebut sebagai bentuk respon tentang banyaknya keluhan dari para investor yang diterima Jokowi.
“Karena beliau banyak mendapat keluhan-keluhan dari investor tentang kecepatan investasi di IKN,” tandasnya.
Ikuti berita terkini dari BINDO di
Google News, YouTube, dan Dailymotion