Connect with us

Kesehatan

Bagaimana Cara Mengatasi Telinga Budek Sebelah?

Published

on

Bagaimana Cara Mengatasi Masalah Pada Telinga Yang Budek Sebelah
Photo Credit: alodokter.com

Menggunakan Obat Tetes Telinga

Bisa juga dengan menggunakan obat tetes telinga yang tersedia banyak di apotek. Obat ini biasanya tidak perlu dibeli dengan resep dokter, jadi lebih aman untuk menyediakannya di rumah. Obat akan bekerja membersihkan kotoran telinga layaknya minyak esensial.

Miringkan kepala terlebih dahulu kemudian teteskan obat ke dalam liang telinga. Tunggu obat bekerja dalam posisi miring selama beberapa detik. Baru ambil kotoran telinga tersebut menggunakan alat khusus. Jangan menundukkan kepala pada saat obat bekerja.

Mengompres dengan Handuk Hangat

Apabila dengan menghirup uap air panas saja tidak cukup maka bisa juga dengan memanfaatkan handuk hangat. Masukkan handuk ke dalam air panas yang sudah direbus sebelumnya. Kemudian peras handuk namun jangan terlalu kering.

Posisikan kepala tertidur miring dan letakkan handuk hangat ke atas daun telinga. Uap panas dari handuk akan mengencerkan kotoran dan berubah menjadi lendir. Sehingga aliran darah juga akan lebih lancar dan mengurangi rasa budek. Jangan lupa bersihkan kotoran telinga sesudahnya.

Konsumsi Minuman Hangat

Terakhir adalah dengan lebih sering minum air putih, khususnya air putih hangat atau minuman hangat lainnya. Minuman yang akan akan bekerja mengencerkan lendir di dalam lubang telinga yang menimbulkan tersumbatnya saluran hidung ke telinga.

Lendir yang lebih encer ini nantinya akan hilang sehingga saluran bisa lebih lancar. Rasa sakit karena tersumbat pun perlahan akan hilang.

Bagaimana cara mengatasi telinga budek sebelah? Semuanya sudah terjawab mulai dari memanfaatkan minyak esensial hingga minuman hangat. Tinggal praktek saja di rumah ketika mengalaminya.

Ikuti berita terkini dari BINDO di
Google News, YouTube, dan Dailymotion

Halaman: 1 2

Advertisement
Berikan Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *