Connect with us

Destinasi

5 Tempat Wisata Gratis di Surabaya yang Instagramable

Published

on

Tempat Wisata Gratis di Surabaya

Destinasi, Bindo.id – Siapa bilang untuk liburan ke Surabaya itu harus mengeluarkan buget yang banyak.

Di mana terdapat banyak sekali tempat wisata gratis di Surabaya yang bisa Anda kunjungi bersama dengan buah hati mulai dari destinasi alam hingga sejarah.

Perlu diketahui bahwa semua destinasi gratis di Surabaya itu memiliki daya tarik sendiri-sendiri. Lantas mana saja destinasi wisata gratis di Surabaya itu?.

5 Rekomendasi Tempat Wisata Gratis di Surabaya

5 deretan tempat wisata gratis di Surabaya ini bisa dijadikan alternatif  bagi kamu yang sedang menghemat pengeluaran bulanan.

Meskipun kelima tempat wisata di Surabaya itu tidak mengenakan tarif masuk bagi para pengunjungnya tetapi memiliki pemandangan sangat indah dan instagramable.

Adapun 5 tempat wisata gratis di Surabaya yang bisa Anda kunjungi ketika liburan tiba seperti berikut.

1. Museum House Sampoerna

Rekomendasi pertama tempat wisata gratis di Surabaya yang bisa anda kunjungi yakni Museum House Sampoerna. Sesuai dengan namanya objek wisata gratis di Surabaya ini merupakan sebuah museum tembakau milik perusahaan rokok Sampoerna.

Nantinya Ketika anda mengunjungi tempat wisata gratis di Surabaya ini akan menemukan banyak sekali hal yang cukup unik dan menarik.

Adapun beberapa hal menarik yang bisa kamu temukan pada Museum House Sampoerna itu seperti ruang pameran produksi rokok , sepeda tua dan replika warung.

Untuk lokasinya sendiri diketahui Museum House Sampoerna itu berada di Taman Sampoerna Nomor 6, Krembanagan Utara, Pabean Cantian, Surabaya, Jawa Timur yang buka setiap hari mulai pukul 09.00-18.00.

2. Taman Harmoni

Bukan hanya Museum House Sampoerna, namun kota pahlawan itu juga memiliki destinasi wisata gratis berupa Taman Harmoni.

Tempat wisata gratis di Surabaya ini menawarkan keunikan tersendiri di mana terdapat hutan bambu yang sangat rindang.

Selain hutan bambu, di objek wisata ini para pengunjung juga bisa menemukan taman sakura. Dengan begitu nantinya Anda bisa merasakan seperti sedang berada di Sakura Jepang.

Sedangkan untuk jam operasionalnya  Taman Harmoni itu buka setiap hari mulai pukul 06.00-18.00 WIB. Kemudian untuk tiket masuknya di sini para pengunjung tidak dikenakan biaya sepersen pun alias gratis.

3. Wonorejo Mangrove Ecotourism

Wonorejo Mangrove Ecotourism juga termasuk kategori tempat wisata gratis di Surabaya yang tidak pernah sepi oleh pengunjung.

Hal itu wajar mengingat objek wisata alam ini menawarkan pemandangan yang sangat indah dan mempesona.

Menariknya lagi fasilitas yang dimiliki oleh objek wisata gratis di Surabaya ini  sangatlah lengkap mulai dari jembatan kayu, spot foto hingga track jogging.

Untuk lokasinya sendiri objek wisata Wonorejo Mangrove Ecotourism berada di Jalan Raya Wonorejo Nomor 1, Wonorejo, Rungkut, Surabaya, Jawa Timur yang buka setiap hari mulai pukul 08.00-15.00 WIB.

4. De Javasche Bank

De Javasche Bank adalah tempat wisata gratis di Surabaya berupa bangunan bank. Diketahui bank yang cukup populer di masa kolonial Belanda ini dibangun pada tahun 1910.

Meskipun objek wisata ini sudah ada sejak lama, tetapi kondisi bangunannya hingga sekarang masih terjaga dengan baik.

Hanya saja saat ini bank tersebut telah dilengkapi dengan berbagai fasilitas seperti AC dan alat keamanan, sehingga bisa membuat pengunjung betah berlama-lama di sana.

Di dalam De Javasche Bank itu nantinya para pengunjung bisa melihat seperti apa sistem keuangan pada zaman kolonial Belanda, mesin pencetak uang kuno, CCTV masa lampau hingga gudang emas.

Apabila dalam hal ini Anda tertarik ingin mengunjungi tempat wisata gratis di Surabaya itu lokasinya berada di Jalan Garuda Nomor 1, Krembangan Selatan, Kecamatan Krembangan.

Sementara untuk jam operasionalnya De Javasche Bank itu buka setiap hari Selasa hingga Minggu mulai pukul 08.00 hingga 16.00 WIB.

5. Kebun Bibit Wonorejo

Jika saat ini Anda sedang mencari objek wisata gratis di Surabaya untuk dijadikan tempat healing, meka Kebun Bibit Wonorejo bisa dijadikan pilihannya.

Pasalnya destinasi wisata yang berada di jalan Raya Kendalsari Nomor 70, Wonorejo, Kecamatan Rungkut itu menawarkan daya tarik tersendiri berupa pemandangan alam sangat indah dengan udara sejuk.

Bukan hanya itu saja namun di objek wisata ini juga terdapat sebuah danau. Biasanya danau yang luas itu dimanfaatkan oleh para pengunjung sebagai tempat untuk me time.

Kemudian untuk jam operasionalnya sendiri objek wisata gratis ini buka setiap hari mulai pukul 08.00 hingga 17.00 WIB.

Demikianlah ulasan singkat tentang 5 rekomendasi tempat wisata gratis di Surabaya yang bisa dijadikan pilihan.

Ikuti berita terkini dari BINDO di
Google News, YouTube, dan Dailymotion

Advertisement
Berikan Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *