Connect with us

Peristiwa

7 Orang Meninggal Dan Sejumlah Orang Luka-Luka Akibat Jembatan Ambruk Di Pulau Hatta

Published

on

Jembatan di Maluku Tengah ambruk [viva]

Ambon, Bindo.id – Ada 7 orang yang dilaporkan meninggal dunia dampak jembatan yang ambruk di Pulau Hatta, Kecamatan Banda, Kabupaten Maluku Tengah (Malteng), Rabu (30/10/2024).

Berdasarkan informasi yang didapatkan dari warga setempat, 5 orang korban luka masih menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Banda. Sedangkan sisanya telah dipulangkan.

“Saat ini ada sekitar empat hingga lima korban luka yang sedang mendapatkan perawatan infus di rumah sakit. Beberapa di antaranya mengalami bengkak di mata dan tergores,” ujar salah seorang warga, Edi Rajab,lewat telepon.

Edi bersama sejumlah warga lainnya ikut memberi bantuan untuk para korban musibah itu.

Salah satu korban meninggal bernama Andan Teja Ningsih Nurbati. Andan merupakan anggota dewan Kabupaten Malteng serta sebagai warga asli Desa Lonthoir Pulau Banda Besar.

“Jenazah korban saat ini sedang dimandikan dan akan disemayamkan sementara di desanya. Setelah itu, rencananya akan dipulangkan ke Masohi, Ibu Kota Kabupaten Maluku Tengah, untuk dimakamkan,” ujar Edi.

Sebelumnya, jembatan yang berlokasi di Desa Pulau Hatta, Kecamatan Pulau Banda, Kabupaten Malteng ambruk. Jembatan tersebut menimpa sejumlah orang yang saat itu berada di lokasi.

Mereka yakni warga setempat serta tim sukses pasangan calon (paslon) nomor 3 bupati-wakil bupati Kabupaten Maluku Tengah, Andi Munaswir serta Tina Elma Tetelepta.

Musibah ini terjadi ketika mereka akan melakukan penjemputan paslon yang datang ke Pulau Hatta.

Jembatan roboh ini diduga disebabkan kelebihan muatan sehingga struktur beton yang patah tersebut menimpa para korban beserta tim sukses yang jatuh ke laut.

“Infonya, jembatan patah di bagian tengah, lalu mereka jatuh. Beton dan rangka jembatan menimpa korban,” ujar Edi.

Sampai saat ini, jumlah korban meninggal terdata ada 7 orang.

“Awalnya ada enam, tetapi setelah dikonfirmasi, jumlahnya menjadi tujuh korban,” ujar Ketua LSM Lembaga Beta Puang, Idham Keley saat berada di lokasi.

Korban meninggal yakni :

  • Anggota DPRD Kabupaten Malteng, Andan Teja Ningsih Nurbati
  • Ketua Tim Pemenangan 03, Ruslan Urasun
  • Ketua RT 01 Kampung Baru, Amrin Wala Gono.
  • Warga Pulau Hatta bernama Musbai Raharusun
  • Warga Pulau Hatta bernama Hamim Lapangan
  • Warga Pulau Hatta bernama Hasim Lapangan
  • Warga Pulau Hatta bernama Salina Ladjali.

Ikuti berita terkini dari BINDO di
Google News, YouTube, dan Dailymotion

Advertisement
Berikan Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *