Connect with us

News

Trem Otonom Akan Diuji Coba Mulai Agustus, Masyarakat Bisa Mencobanya Gratis

Published

on

Tiket gratis akan diberikan selama penerapan uji coba trem otonom atau Autonomous Rail Transit (ART) di Ibu Kota Nusantara (IKN), Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) [tribunnews]

IKN, Bindo.id – Tiket gratis akan diberikan selama penerapan uji coba trem otonom atau Autonomous Rail Transit (ART) di Ibu Kota Nusantara (IKN), Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim).

Tiket gratus ini diberikan mulai Agustus 2024 sampai Desember 2024.

Kata Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi, uji coba ART akan dilakukan pada tanggal 5 Agustus 2024.

“Saat ini, rolling stock (bakal pelanting) untuk ART sudah ada di Balikpapan,” ujar Budi dikutip dari laman Kementerian Perhubungan (Kemenhub), Selasa (30/7/2024).

Selama pemberlakuan masa uji coba gratis ini, terdapat 2 unit rangkaian kereta (trainset) dan masing-masing memiliki tiga gerbong.

Kereta ini akan berputar lewat Jalan Sumbu Kebangsaan sisi barat serta sisi timur di Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) IKN. Waktu tunggu (headway) yakni selama 5 menit.

Satu set ART ada 2 gerbong. Total kapasitas penumpangnya yakni sebanyak 324 orang.

Kecepatan operasionalnya yakni 40 kilometer per jam serta kecepatan maksimalnya 70 kilometer per jam.

Kereta tersebut nantinya akan beroperasi di kawasan Sumbu Kebangsaan Sisi Timur serta Sumbu Kebangsaan Sisi Barat, dengan tahap pembangunan rute dilaksanakan dengan dua fase.

Panjang jalur ART Fase I yqkni sekitar 1,2 kilometer. Sedangjan panjang jalur Fase II yakni 5,2 kilometer. Nantinya saat beroperasi, jalur maupun halte ART akan berbagi bersama Bus Rapid Trans

Ikuti berita terkini dari BINDO di
Google News, YouTube, dan Dailymotion

Baca Juga  Menhub Cek Lokasi Pembangunan Kereta Otonom di IKN