Connect with us

Info Regional

Perjalanan Pelanggan Otomotif Gapai Impian Bersama Astra Financial di GIIAS 2024

Published

on

Foto istimewa/astra financial

JAKARTA (Bindo.id) – Di tengah gemerlap lampu dan deretan kendaraan bermotor terbaru, GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 menjadi panggung megah bagi pecinta otomotif di seluruh Indonesia.

Pameran ini bukan hanya ajang memamerkan kendaraan terkini, tetapi juga kesempatan bagi konsumen untuk dekat dengan impian mereka memiliki kendaraan roda empat maupun roda dua. Astra Financial, sebagai sponsor platinum GIIAS 2024, hadir untuk mempermudah perjalanan konsumen mencapai impian tersebut.

Momen pertama penuh antusiasme pengunjung dimulai di area pameran. Ribuan pengunjung membanjiri hall GIIAS di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Kabupaten Tangerang, Banten. Mereka mengeksplorasi berbagai model mobil dan motor dari berbagai merek ternama. Astra Financial hadir turut memberikan informasi lengkap mengenai solusi pembiayaan mereka.

Salah satu konsumen, Suhartono, mengaku datang ke GIIAS 2024 lewat undangan salah satu unit usaha di Astra Financial, yakni Astra Life. Di GIIAS itu kemudian ia akhirnya mendapatkan mobil impiannya yang dibeli dengan layanan perusahaan pembiayaan Astra Credit Companies (ACC). “Awalnya saya diundang oleh Astra Life ke GIIAS karena kebetulan saya konsumen Astra Life. Saya ditawari promo 0,67% dan diundang ke GIIAS untuk memilih unit mobil yang cocok dengan bunga yang super kompetitif,” ujarnya.

Proses pengajuan pembiayaan mobil di ACC berjalan dengan mudah. Suhartono menjelaskan, “Proses di ACC kemarin sangat mudah, karena saya juga memiliki track record yang baik di perbankan, jadi pembayaran dilakukan melalui auto debit rekening.”

Adapun Ricky Patrian sengaja datang secara khusus di GIIAS 2024 untuk membeli sepeda motor Honda incarannya melalui pembiayaan FIFGROUP. Ia mengaku sudah pernah akan membeli motor dalam sebuah pameran di Jakarta beberapa waktu sebelumnya. Namun ia melihat tawaran promo yang dilihatnya sebagai salah satu pengguna AstraPay dalam GIIAS 2024 lebih menguntungkan.

“Saya dapat semacam undangan untuk hadir di GIIAS ini dari AstraPay, dengan promo yang lebih menarik. Jadi saya kemudian merealisasikan niatan saya membeli sepeda motor Honda di pameran ini,” kata Ricky. Pria yang sehari-hari berprofesi sebagai guru musik di sejumlah lembaga pendidikan itu mengaku sudah setahun menggunakan AstraPay. 

Baca Juga  Banyak Promo Menarik, AstraPay Raih Hasil Positif di GIIAS 2024

Pengalaman menarik dalam relasi dengan unit bisnis Astra Financial di GIIAS juga diungkapkan Editha Silalahi. Sebagai nasabah Bank Saqu, ia mengaku mendapatkan kemudahan dalam bertransaksi di arena GIIAS. “Pengalaman menggunakan Bank Saqu di GIIAS 2024 sangat mudah dan menyenangkan. Transaksi menjadi lebih cepat, praktis, banyak cashback yang menguntungkan karena saya juga mengaktifkan fitur Tabungmatic. Jadi saya bisa makin banyak nabung sambil tetap belanja,” ujar Editha.

Selain itu, Astra Financial juga menghadirkan Garda Oto dari Asuransi Astra sebagai one-stop solution untuk perlindungan kendaraan. Konsumen dapat langsung memproses asuransi kendaraan mereka dengan mudah dan cepat di GIIAS, memastikan kendaraan baru mereka terlindungi sejak hari pertama.

Astra Financial juga memperkenalkan berbagai layanan unggulan yang mempermudah konsumen dalam bertransaksi. Seva, sebuah inovasi digital dari Astra Financial, membantu pengunjung dalam mendapatkan mobil impiannya. Tidak hanya pencarian mobil saja, tetapi juga dukungan keuangan untuk memudahkan proses pembelian mobil. Adapun MOXA, dengan tagline “Your Life’s Financial Companion”, berperan sebagai Astra Financial Wealth Hub juga hadir mempermudah pengunjung GIIAS 2024 untuk mengakses seluruh layanan dan produk Astra Financial.

Di GIIAS, Astra Financial tidak hanya menyediakan layanan pembiayaan, tetapi juga pendampingan penuh bagi setiap konsumen. Tim profesional siap menjawab setiap pertanyaan dan memberikan solusi terbaik sesuai kebutuhan konsumen. Pendampingan ini memastikan bahwa setiap konsumen merasa aman dan nyaman selama proses pembiayaan. Tujuannya tidak ada lain agar konsumen puas terhadap pelayanan yang diberikan selama pameran. “Pelayanan yang diberikan oleh staf ACC di pameran ini sangat bagus. Lebih nyaman dibandingkan leasing lain, lebih ada personal touch kepada konsumen”, kata Suhartono.

Sebagai bentuk apresiasi bagi para pengunjung GIIAS, Astra Financial menawarkan berbagai program loyalitas dan promo eksklusif. Mulai dari bunga kredit rendah hingga cicilan ringan. Aneka promo ini dirancang untuk memberikan manfaat maksimal bagi konsumen. “Promo eksklusif di GIIAS dari Astra Financial menguntungkan. Saya mendapatkan bunga kredit kompetitif dan cicilan yang lebih ringan, sehingga tidak memberatkan finansial saya,” kata Ricky./

Selain memastikan kemudahan, keamanan, dan kredibilitas layanan, Astra Financial juga menyuguhkan berbagai literasi keuangan yang dikemas melalui serial Astra Financial Talks. Sehingga, melalui kegiatan tersebut konsumen dapat memahami setiap produk keuangan beserta tips dan trik yang ada sehingga mereka dapat menentukan pilihan dengan bijak serta menghindari kesulitan di masa depan.

Baca Juga  Siap Sambut Pengunjung GIIAS Surabaya 2024 Pekan Depan, Astra Financial Targetkan Transaksi Sebesar Rp400 Miliar

Di tengah hiruk-pikuk GIIAS 2024, Astra Financial tetap menjadi mitra terpercaya yang selalu siap membantu konsumen mencapai impian mereka. Dengan komitmen untuk selalu memberikan yang terbaik, Astra Financial terus mendukung ribuan konsumen otomotif di Indonesia mendapatkan kendaraan impian.(bas) 

Ikuti berita terkini dari BINDO di
Google News, YouTube, dan Dailymotion