Connect with us

Kesehatan

Kenali Berbagai Penyakit yang Rentan Menyerang Usai Lebaran dan Cara Mencegahnya

Published

on

penyakit yang rentan muncul usai lebaran-bad06054

Kesehatan, Bindo.id – Siapa yang tak tergoda melihat sajian kuliner lebaran? Mulai dari lontong opor, rendang, telur balado, sambal goreng ati, aneka es, hingga olahan kue kering nan menggoda.

Apalagi, ketika momen kumpul bersama keluarga kian hangat, maka tentu akan menambah kenikmatan menyantap aneka hidangan.

Eitss, tetapi Anda perlu waspada! Jangan sampai lupa diri ketika bersantap di momen hari raya nanti. Pasalnya, ada beberapa penyakit yang rentan menyerang usai lebaran.

Berbagai penyakit ini kerap muncul karena asupan makanan dan minuman yang tak terkontrol. Melansir dari laman Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, berikut ini beberapa daftarnya. Anda juga dapat menyimak tips terbaik untuk menghindari munculnya penyakit ini.

1. Sakit Maag

Setelah berpuasa kurang lebih satu bulan, maka pola makan terbilang cukup teratur. Nah, ketika Anda langsung mengonsumsi makanan dalam porsi besar, kondisi maag rentan terganggu.

Apalagi, kalau makanan yang Anda santap bercita rasa pedas atau asam, serta tinggi lemak. Begitu pula dengan konsumsi minuman yang mengandung soda.

Gejala sakit maag yang umum terjadi adalah munculnya rasa mual dan nyeri pada perut bagian atas. Rasa mual ini dapat memicu terjadinya muntah. Ada juga rasa nyeri di ulu hati. Perut terasa kembung dan membuat Anda sering bersendawa.

2. Meningkatnya Kadar Gula Darah

Terlalu banyak mengonsumsi makanan dan minuman manis dapat memicu naiknya kadar gula darah. Ini sangat berbahaya, terutama bagi Anda yang memang memiliki riwayat gula darah tinggi (diabetes).

Jika Anda tidak mewaspadainya, gula darah yang tinggi dapat memicu komplikasi berbagai penyakit lain. Mulai dari penyakit jantung, gangguan mata, hingga kerusakan saraf.

3. Kolesterol

Daging berlemak, jeroan, hingga sajian yang mengandung santan dapat memicu kolesterol. Jangan abai pada penyakit yang satu ini.

Baca Juga  5 Tips Obati Masuk Angin Saat Perubahan Iklim

Kolesterol jahat yang menumpuk di dinding pembuluh darah dapat menimbulkan penyumbatan. Risiko munculnya sejumlah penyakit pun akan terjadi. Contohnya, seperti mudah mengantuk, rasa tegang di tengkuk, lemak di hati, stroke, maupun serangan jantung.

4. Diare

Diare juga rentan menyerang jika Anda menyantap makanan dan minuman yang tidak terjaga kebersihannya. Makanan dan minuman yang terpapar bakteri dapat menimbulkan sakit perut yang terasa melilit, kram perut, dan frekuensi buang air besar yang lebih sering.

5. Tekanan Darah Tinggi (Hipertensi)

Makanan berlemak yang dikonsumsi dalam jumlah besar akan memicu naiknya tekanan darah. Apalagi, untuk Anda yang memang sudah memiliki riwayat hipertensi ini.

Ketika tekanan darah tinggi, maka tubuh akan terasa lebih cepat lelah, pusing, mual, sakit kepala, hingga penglihatan menjadi buram.

6. Asam Urat

Penggemar olahan jeroan, emping, kacang-kacangan, dan daging merah berlemak wajib waspada dengan naiknya asam urat. Hidangan berbahan jeroan dan daging merah berlemak termasuk tinggi purin. Jika dikonsumsi berlebihan, maka dapat meningkatkan kadar asam urat.

Kalau dulunya dianggap sebagai penyakit orang tua, tetapi saat ini asam urat sudah banyak menyerang orang-orang di segala usia. Bahkan, di usia 20-an pun sudah banyak yang menderita sakit asam urat. Jadi, jangan sepelekan, ya.

Ketika asam urat naik, maka sendi dan daerah sekitarnya akan memerah, terasa sakit, hingga membengkak. Umumnya terjadi pada jempol kaki, sendi lutut, maupun pergelangan kaki.

7. Radang Tenggorokan, Flu, dan Batuk

Penyakit lain yang rentan menyerang pasca lebaran adalah radang tenggorokan, flu, dan batuk. Penyebabnya antara lain konsumsi makanan pedas atau manis yang berlebihan.

Terlalu banyak mengonsumsi minuman dingin juga menjadi faktor risiko lainnya. Gejala yang muncul antara lain sakit kepala, pusing, nyeri saat menelan, hingga pilek terus menerus.

Baca Juga  5 Rutinitas Sederhana Saat Bangun Pagi agar Kerja Lebih Produktif

Tips Mencegah Penyakit Usai Lebaran

Keceriaan bersama keluarga saat lebaran tentu tak ingin Anda tutup dengan sakit, kan? Nah, oleh sebab itu, ada beberapa hal yang perlu Anda lakukan untuk mencegah terserang penyakit-penyakit yang sudah disebutkan tadi.

  1. Hindari terlalu banyak mengonsumsi makanan berlemak dan terlalu manis. Jika Anda tetap ingin menyantapnya, maka atur porsinya agar tidak berlebihan.
  2. Jangan lewatkan mengonsumsi banyak sayur dan buah-buahan agar nutrisi tetap seimbang.
  3. Walaupun libur lebaran terasa menyenangkan untuk bersantai, tetapi Anda tetap harus mencari waktu untuk berolahraga minimal 30 menit. Ini akan membantu menjaga daya tahan dan kebugaran tubuh.  
  4. Batasi mengonsumsi makanan yang terlalu panas atau terlalu dingin.
  5. Es buah, sirup, atau minuman manis lainnya memang menggoda. Namun, pastikan Anda tetap minum air putih yang cukup setiap harinya. Jangan kurang dari 8 gelas sehari.
  6. Istirahat yang cukup dan berkualitas.

Itulah berbagai penyakit yang rentan menyerang usai lebaran dan cara mencegahnya. Tetap jaga kesehatan agar nantinya Anda tetap dapat beraktivitas dengan baik.

Ikuti berita terkini dari BINDO di
Google News, YouTube, dan Dailymotion

Advertisement
Berikan Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *