Info Regional
Wapres Ma’ruf Amin Soroti Isu Keamanan Saat Hari Pertama Berkantor Di Papua
Jakarta, Bindo.id – Wakil Presiden Ma’ruf Amin melakukan kegiatan di hari pertama saat dirinya berkantor di Papua pada hari Selasa (10/10/2023).
Wapres Ma’ruf menuturkan tentang isu keamanan di tanah Papua akan jadi perhatian khusus di kunjungannya saat ini.
“Walaupun hanya beberapa kabupaten, kita melihat itu (sebagai) sesuatu yang serius dan perlu dibicarakan, bukan untuk masa sekarang (saja),” tutur Ma’ruf dilansir dari siaran pers Sekretariat Wapres, pada Selasa (10/10/2023)
Hal ini bukan untuk masa sekarang namun juga untuk menciptakan keamanan serta ketenangan secara berkelanjutan.
Namun, dirinya merasa kegiatannya kali ini positif serta menyenangkan. Apalagi suasana kantornya yang ada di Papua terasa menyenangkan.
Selama berada di Papua, Kantor Wapres berlokasi di kompleks Kantor Gubernur Papua, Jalan Soa Siu Dok 2, Jayapura, Provinsi Papua.
Ruang kerja tersebut mempunyai pemandangan laut yang indah sehingga nuansanya tampakbmenyenangkan.
Di sana Wapres merasa bahwa saat berkantor di Papua dirinya sangat produktif.
Sebab wapres bisa bertemu langsung dengan masyarakat serta beragam komunitas di Papua.
Di hari pertama aktivitasnya di Papua dirinya sudah menggelar pertemuan yang konstruktif dengan beragam komunitas.
Salah satu pertemuan penting yakni pertemuan bersama dengan para tokoh penggiat kemanusiaan, hak asasi manusia (HAM), serta perdamaian Papua.
“Tadi juga bertemu dengan penggiat HAM untuk mendengarkan berbagai masalah,” ujarnya.
Hal yang dibahad dalam pertemuan tersebut diantaranya tentang kesejahteraan, masalah keamanan di Papua, masalah pendidikan, serta masalah kesehatan.
Dirinya juga memiliki rencana untu bertemu dengan para tokoh gereja serta pengusaha lokal.
Pertemuan tersebur akan membahas tentang bermacam perspektif yang berbeda terkait pembangunan yang ada di tanah Papua.
Hasilnya nanti akan diadikan sebagai masukan untuk melakukan perbaikan serta mengoptimalkan pembangunan yang ada di Papua.
Ikuti berita terkini dari BINDO di
Google News, YouTube, dan Dailymotion